JANGAN TINGGALKAN KRISTUS KARENA HAL SEPELE | RUMAH DOA KELUARGA - RDK | BERKAT TUHAN

JANGAN TINGGALKAN KRISTUS KARENA HAL SEPELE


Shalom, apa kabar? Disayang Tuhan, disayang Tuhan, disayang Tuhan.

Bacaan Alkitab Tahun 2024: 1 Raja-Raja 22, 2 Raja-Raja 1-2

Galatia 3:3 Adakah kamu sebodoh itu? Kamu telah mulai dengan Roh, maukah kamu sekarang mengakhirinya di dalam daging?

Saya yakin setiap kita memiliki pengalaman unik dan luar biasa ketika kita menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat. 

Hari pertobatan kita merupakan hari di mana kita menyadari bahwa hidup ini adalah anugerah dan Tuhan mengasihi kita tanpa syarat.Ingat hari itu setiap kali kita mulai menyimpang ke kanan atau ke kiri. 

Firman Tuhan hari ini mengingatkan kita agar jangan mengakhiri hal yang kita mulai dengan Roh dalam daging. Atau dengan kata lain, jangan biarkan hal-hal berharga yang kita alami bersama Kristus berakhir hanya karena hal-hal sepele.

Beberapa orang memutuskan berhenti ikut Tuhan hanya karena masalah teman hidup, beberapa lainnya karena masalah finansial, sakit hati, malas bangun pagi, tidak cocok dengan rekan pelayanan, dan lain sebagainya. Jangan biarkan hal-hal seperti itu membuat kita pergi dari rencana Tuhan yang indah dalam hidup kita. 

Bagaimana cara kita dapat hidup secara konsisten di dalam Roh? 

Yang pertama, cek komunitas kita. Ajukan satu pertanyaan ini, apakah komunitas kita membuat hidup kita semakin dekat dengan Tuhan? Jika tidak, segera tinggalkan. 

Yang kedua, cek gaya hidup kita. Jangan mengikuti gaya hidup dunia ini, seperti misalnya cara berbisnis, berpasangan, berkata-kata, atau bertingkah laku. 

Jangan memutuskan sesuatu hanya karena melihat orang lain melakukan hal tersebut. Jadikanlah Firman Tuhan pedoman hidup kita. Benar, kita hidup di dunia, tetapi kita bukan berasal dari dunia ini. 

Lihatlah bagaimana cara hidup Yesus, tirulah hal tersebut. Hiduplah dengan budaya warganegara Kerajaan Sorga di dunia ini. Tuhan Yesus memberkati.

Komentar

  1. Firman Tuhan hari ini mengingatkan kita agar jangan mengakhiri hal yang kita mulai dengan Roh dalam daging. Atau dengan kata lain, jangan biarkan hal-hal berharga yang kita alami bersama Kristus berakhir hanya karena hal-hal sepele.

    BalasHapus
  2. Hiduplah dengan budaya warganegara Kerajaan Sorga di dunia ini. Tuhan Yesus memberkati

    BalasHapus
  3. Galatia 3:3 Adakah kamu sebodoh itu? Kamu telah mulai dengan Roh, maukah kamu sekarang mengakhirinya di dalam daging?

    BalasHapus
  4. jangan mengakhiri hal yang kita mulai dengan Roh dalam daging. Atau dengan kata lain, jangan biarkan hal-hal berharga yang kita alami bersama Kristus berakhir hanya karena hal-hal sepele.

    BalasHapus
  5. Puji Tuhan. Haleluya. Terimakasih🙏🙏🙏🙏 TUHAN YESUS MEMBERKATI

    BalasHapus
  6. Jadikanlah Firman Tuhan pedoman hidup kita

    BalasHapus
  7. Hidup i ni Tuhan kuletakkan di kako Mu bentuk dan rendalah seperti rencana Mu Amen Haleluya.

    BalasHapus
  8. Jadikanlah Firman Tuhan pedoman hidup kita.

    BalasHapus
  9. Apapun yg terjadi dlm hidup kita, kita hrs selalu menyadari bahwa Tuhan Yesus baik dan teramat baik bagi kita, amen.

    BalasHapus
  10. Saya yakin setiap kita memiliki pengalaman unik dan luar biasa ketika kita menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat.

    BalasHapus
  11. Puji Tuhan Firman Tuhan jadi pedoman hidup kita Amin

    BalasHapus
  12. Hiduplah dengan budaya warganegara Kerajaan Sorga di dunia ini.

    BalasHapus
  13. Hiduplah dengan bercermin kepada Firman Tuhan🙏

    BalasHapus
  14. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  15. Kita harus Hidup dengan budaya warganegara Kerajaan Sorga di dunia ini.

    BalasHapus

Posting Komentar