PERTUMBUHAN IMAN | RUMAH DOA KELUARGA - RDK | BERKAT TUHAN


Shalom, Berkat Tuhan hari ini: PERTUMBUHAN IMAN

Bacaan Alkitab Tahun 2024: Kejadian 10-12

Efesus 4:15 tetapi dengan teguh berpegang kepada kebenaran di dalam kasih kita bertumbuh di dalam segala hal ke arah Dia, Kristus, yang adalah Kepala.

Tahun yang baru adalah waktu yang tepat untuk memulai sesuatu yang baru. Tentu kita dapat merencanakan hal-hal seperti ingin lebih bugar, lebih banyak makan sayur dan buah, tidur dan makan lebih teratur, jalan-jalan lebih sering, lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga, dan hal-hal jasmaniah lainnya.

Namun, penting juga untuk merencanakan pertumbuhan iman kita. Agar di tahun 2024, bukan hanya jasmani kita lebih sehat, tetapi juga pikiran dan jiwa kita lebih sehat. Berikut lima hal yang dapat kita lakukan untuk disiplin rohani kita:

1. Berdoa lebih sering

Kolose 4:2-4 mengajarkan kita untuk disiplin dalam berdoa. Berdoa membuat kita kembali melihat segala sesuatu dari kacamata Tuhan. Luangkanlah waktu untuk berdoa. Jika selama ini kita kesulitan untuk berdoa, mulailah membuat daftar doa, seperti hal-hal yang dapat kita syukuri, berdoa untuk keperluan atau kebutuhan orang-orang terdekat dan orang-orang di sekitar kita, berdoa untuk bangsa dan negara kita, dan orang-orang yang dianiaya karena iman mereka.

2. Membaca lebih banyak

Jika kita belum pernah membaca seluruh Alkitab, ini waktu yang tepat untuk memulainya. Atau setidaknya, kita dapat merencanakan untuk membaca semua kitab Perjanjian Baru di tahun ini. Jika kita sudah mulai meninggalkan kebiasaan membaca buku rohani, kita dapat memulainya lagi. Carilah buku dengan topik yang kita butuhkan dan buat komitmen untuk membacanya sampai selesai. Aplikasi smartphone seperti YouVersion sangatlah membantu jika kita ingin mulai membaca. Membaca melatih fokus kita dan menambah pengetahuan kita. Lebih jauh dari itu, praktikkan hal-hal yang kita dapatkan dari bacaan kita.

3. Coba untuk berpuasa

Berpuasa melatih diri kita bergantung dan fokus kepada Tuhan dan apa yang Dia inginkan bagi hidup kita. Bukan hanya berpuasa makan, tetapi juga berpuasa dari hal-hal yang selama ini membuat kita ketergantungan, seperti games, media sosial, ataupun kebiasaan-kebiasaan buruk kita.

4. Kagumi Tuhan lebih lagi

Kesibukan kita seringkali membuat kita lupa bahwa banyak hal di sekeliling kita yang dapat membuat kita kagum kepada Tuhan. Tuhan menciptakan gunung, lembah, rumput, burung-burung, ikan, pepohonan, laut, angin, embun, sidik jari, matahari, bintang, bulan, dan segala hewan untuk menunjukkan kebesaran diri-Nya. Ambillah waktu sejenak dalam liburan kita untuk memperhatikan dan merenungkan hal-hal itu agar kita kembali menyadari seberapa luar biasa Tuhan yang mengasihi dan menyertai kita.

5. Buatlah komitmen

Sangat mudah untuk menuliskan resolusi tahun baru, tetapi sulit untuk benar-benar berkomitmen melakukannya. Banyak orang menuliskan resolusi tahun baru di bulan Desember, kemudian berhenti melakukannya di bulan Februari. Namun, kita bukan seperti kebanyakan orang itu. Kita ingin benar-benar bertumbuh di dalam iman kita dan hal itu butuh usaha. Iman kita tidak bertumbuh jika kita hanya diam. Iman hanya dapat bertumbuh sejauh kita mau meluangkan waktu untuk menumbuhkannya. Sama seperti bibit jeruk di pekarangan rumah kita. Bibit jeruk itu dapat menjadi pohon jeruk hanya ketika kita mau berkomitmen untuk menyiram, memberi pupuk, dan memeliharanya.

Tuhan Yesus memberkati kita semua. Pastikan setiap hari Baca Alkitab 3 Pasal.


Komentar

  1. Amin.berkat Tuhan baru setiap hari

    BalasHapus
  2. Lebih mudah berkata-kata dari pada sebuah tindakan,namun dengan memulai dgn kebiasaan kecil yg dapat mendorong pertumbuhan imanmu maka lama klmaan kamu akan terbiasa..kamu boleh bosan tapi jangan berhenti,Gbu

    BalasHapus
  3. Aminnn
    Terima kasih pak

    BalasHapus
  4. Berlah kami TUHAN YESUS hati seperti hati Mu dan hikmad pengertian untuk dapat mengerti semua yang berkenan di hati MU AMEN.

    BalasHapus
  5. πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»

    BalasHapus
  6. Amin puji Tuhan sangat memberkati πŸ˜‡πŸ™

    BalasHapus
  7. Semua diawali dengan kerinduan kita dan ingin membangun hubungan atau relasi yang dekat dengan Tuhan Yesus. Berkat hari ini sangat memberkati saya,, Terimakasih HambaNya

    BalasHapus
  8. Kolose 4:2-4 mengajarkan kita untuk disiplin dalam berdoa. Berdoa membuat kita kembali melihat segala sesuatu dari kacamata Tuhan. Luangkanlah waktu untuk berdoa.

    BalasHapus
  9. Jika kita belum pernah membaca seluruh Alkitab, ini waktu yang tepat untuk memulainya.

    BalasHapus
  10. Berpuasa melatih diri kita bergantung dan fokus kepada Tuhan dan apa yang Dia inginkan bagi hidup kita

    BalasHapus
  11. Biarlah kita selalu teguh berpegang dan berdiam di dalam Tuhan,kiranya hidup kita juga boleh dibaharui dan semakin baru di dalam Nya.aminπŸ™πŸ™πŸ™

    BalasHapus
  12. Amen, berpegang teguh kepada kebenaran Firman Tuhan

    BalasHapus
  13. Efesus 4:15 tetapi dengan teguh berpegang kepada kebenaran di dalam kasih kita bertumbuh di dalam segala hal ke arah Dia, Kristus, yang adalah Kepala.
    Tuhan berkati πŸ˜‡

    BalasHapus
  14. Tuhan Yesus memberkati kita semua. Pastikan setiap hari Baca Alkitab

    BalasHapus
  15. Amin puji Tuhan sangat memberkati kita semua nyaa

    BalasHapus
  16. Biarlah kita selalu teguh berpegang dan berdiam di dalam Tuhan,kiranya hidup kita juga boleh dibaharui dan semakin baru di dalam Nya

    BalasHapus
  17. Efesus 4:15 tetapi dengan teguh berpegang kepada kebenaran di dalam kasih kita bertumbuh di dalam segala hal ke arah Dia, Kristus, yang adalah Kepala.
    ESTER TOBING

    BalasHapus
  18. Iman hanya dapat bertumbuh sejauh kita mau meluangkan waktu untuk menumbuhkan.

    BalasHapus
  19. Sama seperti bibit jeruk di pekarangan rumah kita. Bibit jeruk itu dapat menjadi pohon jeruk hanya ketika kita mau berkomitmen untuk menyiram, memberi pupuk, dan memeliharanya.

    BalasHapus
  20. Kolose 4:2-4 mengajarkan kita untuk disiplin dalam berdoa. Berdoa membuat kita kembali melihat segala sesuatu dari kacamata Tuhan.

    BalasHapus

Posting Komentar