PEMELIHARAAN TUHAN | RUMAH DOA KELUARGA - RDK | BERKAT TUHAN | TAHUN BARU


Shalom, Berkat Tuhan hari ini: PEMELIHARAAN TUHAN

Bacaan Alkitab Tahun 2024: Kejadian 16-18

Ulangan 11:10-12 Sebab negeri, ke mana engkau masuk untuk mendudukinya, bukanlah negeri seperti tanah Mesir, dari mana kamu keluar, yang setelah ditabur dengan benih harus kauairi dengan jerih payah, seakan-akan kebun sayur. Tetapi negeri, ke mana kamu pergi untuk mendudukinya, ialah negeri yang bergunung-gunung dan berlembah-lembah, yang mendapat air sebanyak hujan yang turun dari langit; suatu negeri yang dipelihara oleh TUHAN, Allahmu: mata TUHAN, Allahmu, tetap mengawasinya dari awal sampai akhir tahun.

Setiap tahun yang kita sudah lalui, atau akan kita lalui, selalu disertai dengan berbagai isu. Entah isu mengenai krisis, perang, politik, dan lain sebagainya. Situasi dan kondisi di sekitar kita selalu berubah-ubah. Namun, satu hal yang tidak pernah berubah, yaitu Tuhan Yesus. Kasih-Nya kepada kita tetap sama dulu, sekarang, sampai selamanya.

Itulah alasan kita pasti naik, bukan turun. Kita pasti berhasil, bukan gagal. Karena Tuhan yang menyertai kita tidak pernah berubah. Janji-Nya YA dan AMIN.

Sekalipun kita berada di padang gurun, di sana ada penyediaan manna, burung puyuh, dan mata air yang tidak pernah berhenti mengalir. Juga seandainya kita berada di tengah badai, kita tetap dapat tertidur nyenyak. Semata-mata karena penyertaan Tuhan selalu ada bersama-sama dengan kita dan Dia tidak pernah meninggalkan kita sedetik pun.

Entah apa yang sudah kita lakukan di tahun 2023. Jika itu bagus, pertahankan dan kembangkan. Jika itu buruk, tinggalkan dan berubahlah. Tuhan sediakan hari-hari yang baik untuk kita di tahun 2024. Mari masuki tahun yang baru dengan pengharapan baru. Harapkan yang besar, karena Tuhan janjikan yang besar untuk setiap orang percaya.

Saya ingin sedikit mengubah ayat di atas. Mengganti kata “negeri” dengan “tahun 2024”. Saya ingin kita membacanya dengan penuh keyakinan dan merenungkannya. Ayat ini untuk kita.

Sebab tahun, ke mana kamu masuk untuk mendudukinya, bukanlah tahun seperti saat kamu di tanah Mesir, dari mana kamu keluar, yang setelah ditabur dengan benih harus kauairi dengan jerih payah, seakan-akan kebun sayur. Tetapi tahun, ke mana kamu pergi untuk mendudukinya, ialah tahun yang bergunung-gunung dan berlembah-lembah, yang mendapat air sebanyak hujan yang turun dari langit; suatu tahun yang dipelihara oleh TUHAN, Allahmu: mata TUHAN, Allahmu, tetap mengawasinya dari awal sampai akhir.

Ya, Tuhan akan pelihara kita sepanjang tahun 2024. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.

Selalu setia baca Alkitab, rasakan penyertaan Tuhan yang dahsyat setiap saat.

Komentar

  1. Amen, Penyertaan Tuhan sempurna sepanjang hidup

    BalasHapus
  2. Dari awal sampai akhir tahun penyertaan Tuhan

    BalasHapus
  3. Kasih-Nya kepada kita tetap sama dulu, sekarang, sampai selamanya.

    BalasHapus
  4. Berkat Tuhan hari ini: PEMELIHARAAN TUHAN

    BalasHapus
  5. Tuhan akan pelihara kita sepanjang tahun 2024

    BalasHapus
  6. Setiap tahun yang kita sudah lalui, atau akan kita lalui, selalu disertai dengan berbagai isu. Entah isu mengenai krisis, perang, politik, dan lain sebagainya. Situasi dan kondisi di sekitar kita selalu berubah-ubah. Namun, satu hal yang tidak pernah berubah, yaitu Tuhan Yesus. Kasih-Nya kepada kita tetap sama dulu, sekarang, sampai selamanya.

    BalasHapus
  7. Rasakan penyertaan Tuhan yang dahsyat setiap saat.

    BalasHapus
  8. Tuhan akan memelihara kami sepanjang tahun 2024 ini dan Tuhan akan senantiasa mengawasi dan menjagai kami untuk memastikan kami menikmati setiap janji Tuhan terjadi di dalam kehidupan kami...Amin...

    BalasHapus
  9. Amin.. Percaya penuh kepada Tuhan.. Dia pasti menolong Mu

    BalasHapus
  10. Ya, Tuhan akan pelihara kita sepanjang tahun 2024. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.AMIN 😇

    BalasHapus
  11. Amin dari awal tahun 2024 -ahir 2024 Tuhan menyertai Haleluya

    BalasHapus
  12. Ya, Tuhan akan pelihara kita sepanjang tahun 2024. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.

    BalasHapus
  13. Tiap langkah ku diatur oleh Tuhan dan tangan kasihnya memimpinku.amen

    BalasHapus
  14. Tuhan yang menyertai kita tidak pernah berubah. Janji-Nya YA dan AMIN.

    BalasHapus
  15. Amen Haleluya aku percaya TUHAN YESUS selalu menyertai kita semua disetiap langkah kita Amen.

    BalasHapus
  16. Ya, Tuhan akan pelihara kita sepanjang tahun 2024. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.Amin

    BalasHapus
  17. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.

    BalasHapus
  18. Amin...Penyertaan Tuhan selalu ada buat kita

    BalasHapus
  19. Namun, satu hal yang tidak pernah berubah, yaitu Tuhan Yesus. Kasih-Nya kepada kita tetap sama dulu, sekarang, sampai selamanya

    BalasHapus
  20. Tuhan akan pelihara kita sepanjang waktu. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.

    BalasHapus
  21. Kita pasti berhasil, bukan gagal. Karena Tuhan yang menyertai kita tidak pernah berubah. Janji-Nya YA dan AMIN.

    BalasHapus
  22. Apapun di sekitar kita dapat selalu berubah-ubah. Namun, satu hal yang tidak pernah berubah, yaitu Tuhan Yesus. Kasih-Nya kepada kita tetap sama dulu, sekarang, sampai selamanya.

    BalasHapus
  23. Tuhan akan pelihara kita sepanjang tahun 2024. Dia akan mengawasi dan menjaga kita dari awal sampai akhir tahun untuk memastikan kita menikmati semua kebaikan dan kemurahan-Nya.

    BalasHapus

Posting Komentar