YESUS MENJANJIKAN SORGA - NEHEMIA PASARIBU | GPI PONDOK DAUD | RUMAH DOA KELUARGA - RDK | BERKAT TUHAN

 

Shalom, Berkat Tuhan hari Minggu: YESUS MENJANJIKAN SORGA

Sorga saja Tuhan berikan untuk kita apalagi yang lain, Tuhan pasti sediakan.

Roma 10:9-10 Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan.

Agama-agama dan kepercayaan-kepercayaan di dunia menawarkan jalan masuk ke Sorga. Caranya beragam. Pada intinya, semua agama menawarkan jalan masuk ke Sorga melalui usaha pribadi.

Di dalam ke-Kristenan sendiri, banyak orang mengira, mereka dapat masuk ke Sorga melalui usaha mereka. Orang-orang tersebut berpikir caranya dengan melakukan seluruh Hukum Taurat, setia memberikan persepuluhan, tidak pernah berbuat dosa, rajin berdoa dan berpuasa, dan lain sebagainya.

Jika kita mencoba menjawab jujur, apakah mungkin kita dapat masuk Sorga dengan usaha kita, sementara ada banyak hal yang kita usahakan gagal di dunia ini?

Kita tidak dapat masuk Sorga dengan usaha kita sendiri. Setiap kita butuh Juruselamat yang dapat membawa kita ke Sorga. Yesus adalah satu-satunya jawaban untuk hal itu, karena Yesus adalah satu-satunya jalan ke Sorga. Tidak ada jalan lain.

Firman Tuhan katakan ketika kita mengaku dengan mulut dan percaya dalam hati bahwa Yesus adalah Tuhan dan bahwa Bapa telah membangkitkan Yesus dari antara orang mati, kita pasti diselamatkan. Ayat di atas sama sekali tidak menyebut mengenai mengusahakan sesuatu setelahnya.

Jika benar kita perlu mengusahakan keselamatan kita, Yesus tidak akan pernah menjanjikan Firdaus kepada penjahat yang tergantung di sebelah-Nya saat di kayu salib. Penjahat tersebut tidak sempat berbuat kebaikan apa pun setelah dia memutuskan percaya kepada Yesus. Namun, Yesus menjanjikan Sorga kepadanya.

Jika demikian, apakah artinya tidak penting untuk berbuat baik? Tentu saja penting. Sebagai orang percaya, Yesus mengajarkan kita untuk berbuat baik kepada sesama, menjadi teladan yang baik bagi banyak orang, dan menjaga kekudusan hidup kita. Hanya saja bukan hal-hal itu yang dapat membuat kita masuk Sorga

Kita telah ditebus dengan harga yang sangat mahal, yaitu dengan darah Yesus. Dan kita memiliki kesempatan untuk masuk ke Sorga secara cuma-cuma ketika kita mempercayai Yesus sebagai Tuhan dan Jurselamat. Yohanes 14:6 menegaskan bahwa Yesus adalah satu-satunya jalan menuju Sorga, tidak ada yang lain. Itu artinya, tanpa Yesus, sekalipun kita berbuat banyak kebaikan, kita tidak akan masuk ke dalam Sorga. 

Jika suatu saat kita berada di hadapan Bapa Sorgawi dan Dia bertanya, “Apa yang membuat kamu layak masuk Sorga?” Kira-kira jawaban apa yang akan kita berikan?

Jika kita menjawab, “Saya sudah melayani banyak orang  selama 50 tahun dan menyumbang miliyaran rupiah,” saya berani menjamin kita tidak akan masuk Sorga. Saya tidak mengatakan bahwa melayani orang  dan menyumbang uang itu salah. Sama sekali tidak ada yang salah dengan hal tersebut. Hanya saja itu bukan cara untuk masuk Sorga..

Satu-satunya jawaban yang tepat yang dapat membuat kita masuk ke Sorga adalah karena kita percaya kepada Yesus sebagai Tuhan dan Jurselamat pribadi kita.

Bukan hanya keselamatan yang diberikan secara cuma-cuma, tetapi juga kesehatan, kesembuhan, kuasa, mukjizat, pembebasan dari kutuk, kekudusan, masa depan yang penuh dengan pengharapan, berkat finansial, panjang umur dan masih banyak lagi. Semua itu diberikan cuma-cuma kepada setiap orang percaya melalui karya penebusan Yesus.

Hari ini kita hidup dalam zaman anugerah karena apa yang telah Yesus lakukan bagi kita 2000 tahun lalu. Mari kita bersyukur buat kebaikan dan kemurahan-Nya yang tidak pernah habis dalam hidup kita. 

Tuhan Yesus memberkati, diberkati, diberkati, diberkati Tuhan.

Komentar

  1. Hari ini kita hidup dalam zaman anugerah karena apa yang telah Yesus lakukan bagi kita 2000 tahun lalu. Mari kita bersyukur buat kebaikan dan kemurahan-Nya yang tidak pernah habis dalam hidup kita. Dan,semua itu diberikan cuma-cuma kepada setiap orang percaya melalui karya penebusan Yesus.

    BalasHapus
  2. Mari kita bersyukur buat kebaikan dan kemurahan-Nya yang tidak pernah habis dalam hidup kita.

    BalasHapus
  3. Amin amin jalan masuk kesorg kita mengimani meyakin kan tidak ada jalan masuk sorga selain jalan ku Daan kita berbuat apa yang Tuhan kehendaki

    BalasHapus
  4. Satu-satunya jawaban yang tepat yang dapat membuat kita masuk ke Sorga adalah karena kita percaya kepada Yesus sebagai Tuhan dan Jurselamat pribadi kita.

    Puji Tuhan. Terimakasih untuk renungannya TUHAN YESUS 🙏. Selamat b'hari Minggu

    BalasHapus
  5. Sorga saja Tuhan berikan untuk kita apalagi yang lain, Tuhan pasti sediakan.

    BalasHapus
  6. Belas kasih Tuhan melebihi apapun, bahkan rela mati dikayu salib hanya untuk menebus dosa ... lalu apalagi alasan orang untuk tidak percaya dengan Tuhan?
    Terpujilah nama Tuhan kekal sampai selamanya 😇

    BalasHapus
  7. Satu-satunya jawaban yang tepat yang dapat membuat kita masuk ke Sorga adalah karena kita percaya kepada Yesus sebagai Tuhan dan Jurselamat pribadi kita.

    Bukan hanya keselamatan yang diberikan secara cuma-cuma, tetapi juga kesehatan, kesembuhan, kuasa, mukjizat, pembebasan dari kutuk, kekudusan, masa depan yang penuh dengan pengharapan, berkat finansial, panjang umur dan masih banyak lagi. Semua itu diberikan cuma-cuma kepada setiap orang percaya melalui karya penebusan Yesus.

    BalasHapus
  8. Kita telah ditebus dengan harga yang sangat mahal, yaitu dengan darah Yesus. Dan kita memiliki kesempatan untuk masuk ke Sorga secara cuma-cuma ketika kita mempercayai Yesus sebagai Tuhan dan Jurselamat. Yohanes 14:6 menegaskan bahwa Yesus adalah satu-satunya jalan menuju Sorga, tidak ada yang lain. Itu artinya, tanpa Yesus, sekalipun kita berbuat banyak kebaikan, kita tidak akan masuk ke dalam Sorga.

    BalasHapus
  9. Hari ini kita hidup dalam zaman anugerah karena apa yang telah Yesus lakukan bagi kita 2000 tahun lalu. Mari kita bersyukur buat kebaikan dan kemurahan-Nya yang tidak pernah habis dalam hidup kita.

    BalasHapus
  10. hanya Yesus satu satu satunya jalan untuk masuk kedalam sorga bukan karena usaha kita dalah kehidupan di dunia ini

    BalasHapus
  11. Semua karna Kasih Karunia Tuhan Yesus, Heri boleh ada sampai saat ini. Thanks God

    BalasHapus
  12. Tuhan Yesus memberkati kita semuanya.

    BalasHapus
  13. Kita semua Di berkati diberkati

    BalasHapus

Posting Komentar