SALURAN BERKAT TUHAN | RUMAH DOA KELUARGA - RDK | BERKAT TUHAN

 

Shalom, Berkat Tuhan hari ini: SALURAN BERKAT TUHAN

Menjadi saluran berkat bagi banyak orang. Ini berarti, berkat yang kita terima dari Tuhan, tidak kita gunakan untuk kepentingan diri sendiri, tetapi untuk memberkati orang lain juga. Jadi, Tuhan memberkati kita supaya kita menjadi berkat bagi orang lain.

Mazmur 114: 7-8 Gemetarlah, hai bumi, di hadapan TUHAN, di hadapan Allah Yakub, yang mengubah gunung batu menjadi kolam air, dan batu yang keras menjadi mata air!

Kita tidak bisa mengubahkan kehidupan orang lain. Maksudnya, benar, kekuatan itu bekerja melalui kita, kita memiliki potensi mengubahkan orang lain, tetapi kekuatan itu tidak berasal dari kita, melainkan dari kebenaran Firman Tuhan.

Firman Tuhanlah yang sanggup mengubahkan kehidupan seseorang. Mereka yang datang dengan beban berat, dengan kehidupan yang hancur, masa depan yang suram, masalah yang bertubi-tubi, mereka bukan butuh motivasi atau kata-kata manis dari kita, mereka butuh Firman Tuhan. Mungkin saja kata-kata manis kita akan sedikit menenangkannya, tapi hanya sementara. Hanya di dalam Yesus ada jalan keluar yang mereka butuhkan. 

Itu sebabnya jika kita memiliki teman, sahabat, atau saudara yang bermasalah, salah satu solusinya, kita dapat memberikan ayat-ayat Firman Tuhan untuk menguatkan mereka. Berikan BERKAT TUHAN ini, buku rohani, atau rekaman khotbah yang membawa kabar sukacita. 

Tuhan mengubahkan semesta yang gelap dengan mengucapkan Firman “Jadilah terang” dan menciptakan seluruh isi dunia ini dengan Firman-Nya. Setiap kali kita memberitakan kebenaran Firman Tuhan kepada orang lain, kebenaran itu tidak akan kembali dengan sia-sia. Firman itu akan bekerja dan menghasilkan buah.

Di sekeliling kita banyak orang yang sakit, stres, tertekan, depresi, terikat roh jahat, berbeban berat, kesulitan finasial, pemarah, hidup dalam kepahitan, sulit mengampuni, dan tidak memiliki masa depan. Jangan hanya berpangku tangan, mari jadikan diri kita saluran berkat Tuhan dengan cara menceritakan Firman Tuhan kepada mereka. Ceritakan tentang kuasa nama Yesus. Ceritakan mengenai kesaksian hidup kita. Setiap kali nama Yesus diceritakan, di sana ada kelepasan dan kelegaan.

Jangan berpangku tangan dan menunggu orang lain, jadilah saluran BERKAT TUHAN bagi banyak orang. Tuhan Yesus memberkati.

Komentar

  1. Jangan berpangku tangan dan menunggu orang lain, jadilah saluran BERKAT TUHAN bagi banyak orang.Ceritakan tentang kuasa nama Yesus. Ceritakan mengenai kesaksian hidup kita. Setiap kali nama Yesus diceritakan, di sana ada kelepasan dan kelegaan.

    BalasHapus
  2. kita memiliki potensi mengubahkan orang lain, tetapi kekuatan itu tidak berasal dari kita, melainkan dari kebenaran Firman Tuhan.

    BalasHapus
  3. Mazmur 114: 7-8 Gemetarlah, hai bumi, di hadapan TUHAN, di hadapan Allah Yakub, yang mengubah gunung batu menjadi kolam air, dan batu yang keras menjadi mata air!

    BalasHapus
  4. Menjadi saluran berkat bagi banyak orang. Ini berarti, berkat yang kita terima dari Tuhan, tidak kita gunakan untuk kepentingan diri sendiri, tetapi untuk memberkati orang lain juga. Jadi, Tuhan memberkati kita supaya kita menjadi berkat bagi orang lain.

    BalasHapus
  5. Jangan hanya berpangku tangan, mari jadikan diri kita saluran berkat Tuhan dengan cara menceritakan Firman Tuhan kepada mereka.

    BalasHapus
  6. Amin. Gbu buat kita semua

    BalasHapus
  7. Jangan berpangku tangan dan menunggu orang lain, jadilah saluran BERKAT TUHAN bagi banyak orang

    BalasHapus
  8. Firman Tuhanlah yang sanggup mengubahkan kehidupan seseorang. Mereka yang datang dengan beban berat, dengan kehidupan yang hancur, masa depan yang suram, masalah yang bertubi-tubi, mereka bukan butuh motivasi atau kata-kata manis dari kita, mereka butuh Firman Tuhan. Mungkin saja kata-kata manis kita akan sedikit menenangkannya, tapi hanya sementara. Hanya di dalam Yesus ada jalan keluar yang mereka butuhkan.

    BalasHapus
  9. Menjadi saluran berkat bagi sesama kita, bisa dimulai dengan keluarga terdekat dulu, dan memberikan waktu yang terbaik untuk merenungkan firman Tuhan agar hidup kita diubahkan oleh firman Tuhan dan perilaku kita dapat mencerminkan refleksi dari firman Tuhan tersebut.

    BalasHapus
  10. Amen Yesus dahsyatt🔥 Blessed to be blessing.... Ceritakan Firman Tuhan bagi org" yg membutuhkan dan menjadi saluran berkat bagi sesama kitaa, Tuhan Yesus Memberkati😇

    BalasHapus
  11. Semoga hidup kita bermanfaat bagi orang lain

    BalasHapus
  12. Hanya di dalam Yesus ada jalan keluar yang mereka butuhkan.

    BalasHapus
  13. Setiap kali nama Yesus diceritakan, di sana ada kelepasan dan kelegaan.

    BalasHapus
  14. Menjadi berkat bagi banyak orang.amin

    BalasHapus
  15. berkat yang kita terima dari Tuhan, tidak kita gunakan untuk kepentingan diri sendiri, tetapi untuk memberkati orang lain juga. Jadi, Tuhan memberkati kita supaya kita menjadi berkat bagi orang lain.

    BalasHapus
  16. Firman TUHAN adalah pelita bagi jalan kita dan terang dalam hidup kita karena itu sebar luaskanlah nama Tuhan Yesus Amen.

    BalasHapus
  17. amen, menjadi saluran berkat bagi banyak orang

    BalasHapus
  18. Kita diberkati utk memberkati orang lain dan menjadi berkat bagi kemuliaan Tuhan, amen.

    BalasHapus
  19. Jangan berpangku tangan dan menunggu orang lain, jadilah saluran BERKAT TUHAN bagi banyak orang. Tuhan Yesus memberkati.Amin

    BalasHapus
  20. Tuhan mengubahkan semesta yang gelap dengan mengucapkan Firman “Jadilah terang” dan menciptakan seluruh isi dunia ini dengan Firman-Nya. Setiap kali kita memberitakan kebenaran Firman Tuhan kepada orang lain, kebenaran itu tidak akan kembali dengan sia-sia. Firman itu akan bekerja dan menghasilkan buah.

    BalasHapus
  21. Jangan berpangku tangan dan menunggu orang lain, jadilah saluran BERKAT TUHAN bagi banyak orang.

    BalasHapus
  22. Kita tidak bisa mengubahkan kehidupan orang lain. Maksudnya, benar, kekuatan itu bekerja melalui kita, kita memiliki potensi mengubahkan orang lain, tetapi kekuatan itu tidak berasal dari kita, melainkan dari kebenaran Firman Tuhan.

    BalasHapus
  23. Menjadi saluran berkat bagi banyak orang. Ini berarti, berkat yang kita terima dari Tuhan, tidak kita gunakan untuk kepentingan diri sendiri, tetapi untuk memberkati orang lain juga.

    BalasHapus
  24. Tuhan memberkati kita supaya kita menjadi berkat bagi orang lain.

    BalasHapus
  25. Tuhan terus mengasihi kita mari kita tetap mengasihi Tuhan dan jangan pernah berhenti untuk membagikan kasih Tuhan kepada orang lain karena kita di berkati untuk menjadi berkat

    BalasHapus

Posting Komentar