BERBEDA

 Lukas 6:32-33 Dan jikalau kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah jasamu? Karena orang-orang berdosapun mengasihi juga orang-orang yang mengasihi mereka. Sebab jikalau kamu berbuat baik kepada orang yang berbuat baik kepada kamu, apakah jasamu? Orang-orang berdosapun berbuat demikian.

Bersikap positif dan hidup benar adalah pilihan setiap orang. Banyak orang menyalahkan kondisi sekeliling untuk respons dan perbuatan mereka. Alkitab mengajarkan sebaliknya. Melalui kisah-kisah di Alkitab, kita dapat menarik kesimpulan bahwa manusia tetap dapat memberikan respons yang benar sekalipun situasinya tidak memungkinkan.

Firman Tuhan mengatakan ROH di dalam kita lebih besar dari pada semua roh yang ada di dunia ini. Itu artinya kita memiliki kemampuan untuk melakukan sesuatu tanpa bergantung oleh situasi dan kondisi.

Misalnya kita menghadapi teman yang menyebalkan, rekan bisnis yang menipu, atau bos yang sinis. Sekalipun mereka berbuat jahat, kita tetap dapat merespons positif, karena ROH yang ada di dalam kita lebih besar dari kejahatan mereka. Yesus membuktikan hal tersebut. Ketika orang-orang yang Dia ciptakan menghina, meludahi, memukul, menyiksa, dan menyalibkan Dia, Yesus tetap dapat mengatakan, “Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat.”

Orang dapat marah, mengejek, atau menghina kita, namun kita dapat tetap memilih untuk mengasihi mereka. Respons dan tindakan kitalah yang membuat kita terlihat berbeda dengan dunia ini. 

Komentar