Jangan Takut | Rumah Doa Keluarga - RDK | Ingkon Jesus Do Donganku

 

Jangan Takut

Shalom,

Jika hari ini kita mengalami sedang takut akan sesuatu, entah akan masa depan, penyakit yang tidak kunjung sembuh, masalah rumah tangga, uang sekolah anak, atau apa pun itu, kita perlu tahu bahwa Tuhan lebih besar dari segala yang kita takutkan.

Iblislah sumber dari ketakutan kita. Saat kita takut, kita sedang “mengunyah dan menelan” tipu daya si iblis. Jangan biarkan iblis melumpuhkan iman kita. Berdirilah teguh memegang janji Tuhan.

Semakin kita membiarkan ketakutan mendominasi pikiran kita, semakin hidup kita jauh dari damai sejahtera. Ketakutan dan damai sejahtera tidak dapat berjalan beriringan. Saat kita takut, damai dan sukacita akan mulai menyingkir dari hidup kita. Sebaliknya, saat kita berpegang teguh pada Firman Tuhan, ketakutan mulai pergi.

Saya ingin mengatakan bahwa kita dapat memutuskan untuk tidak hidup dalam ketakutan sekalipun ada banyak alasan di sekeliling kita yang dapat membuat kita takut. Ketakutan muncul ketika kita lupa akan janji Tuhan.

1. 2 Timotius 1:7 Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.

2. Roma 8:15 Sebab kamu tidak menerima roh perbudakan yang membuat kamu menjadi takut lagi, tetapi kamu telah menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah. Oleh Roh itu kita berseru: “ya Abba, ya Bapa!”

3. 1 Yohanes 4:18 Di dalam kasih tidak ada ketakutan: kasih yang sempurna melenyapkan ketakutan; sebab ketakutan mengandung hukuman dan barangsiapa takut, ia tidak sempurna di dalam kasih.

4. Mazmur 91:1-2 Orang yang duduk dalam lindungan Yang Mahatinggi dan bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa akan berkata kepada Tuhan: “Tempat perlindunganku dan kubu pertahananku, Allahku, yang kupercayai.”

5. Mazmur 91:4-7 Dengan kepak-Nya Ia akan menudungi engkau, di bawah sayap-Nya engkau akan berlindung, kesetiaan-Nya ialah perisai dan pagar tembok. Engkau tak usah takut terhadap kedahsyatan malam, terhadap panah yang terbang di waktu siang, terhadap penyakit sampar yang berjalan di dalam gelap, terhadap penyakit menular yang mengamuk di waktu petang. Walau seribu orang rebah di sisimu, dan sepuluh ribu di sebelah kananmu, tetapi itu tidak akan menimpamu.

6. Mazmur 91:10-11 Malapetaka tidak akan menimpa kamu, dan tulah tidak akan mendekat kepada kemahmu; sebab malaikat-malaikat-Nya akan diperintahkan-Nya kepadamu untuk menjaga engkau di segala jalanmu.

7. Amsal 3:25-26 Janganlah takut kepada kekejutan yang tiba-tiba, atau kepada kebinasaan orang fasik, bila itu datang. Karena Tuhanlah yang akan menjadi sandaranmu, dan akan menghindarkan kakimu dari jerat.

8. Yesaya 54:14 Engkau akan ditegakkan di atas kebenaran. Engkau akan jauh dari pemerasan, sebab engkau tidak usah lagi takut, dan engkau akan jauh dari kekejutan, sebab ia tidak akan mendekat kepadamu.

9. Mazmur 56:12 Kepada Allah aku percaya, aku tidak takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?

10. Mazmur 23:4-5 Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku. Engkau menyediakan hidangan bagiku, di hadapan lawanku; Engkau mengurapi kepalaku dengan minyak; pialaku penuh melimpah.

11. Roma 8:29-31 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara. Dan mereka yang ditentukan-Nya dari semula, mereka itu juga dipanggil-Nya. Dan mereka yang dipanggil-Nya, mereka itu juga dibenarkan-Nya. Dan mereka yang dibenarkan-Nya, mereka itu juga dimuliakan-Nya. Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita?

12. Roma 8:38-39 Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.

13. Mazmur 31:25 Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu, hai semua orang yang berharap kepada TUHAN!

14. Yohanes 14:27 Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu.

15. Mazmur 27:1-3 TUHAN adalah terangku dan keselamatanku, kepada siapakah aku harus takut? TUHAN adalah benteng hidupku, terhadap siapakah aku harus gemetar? Ketika penjahat-penjahat menyerang aku untuk memakan dagingku, yakni semua lawanku dan musuhku, mereka sendirilah yang tergelincir dan jatuh. Sekalipun tentara berkemah mengepung aku, tidak takut hatiku; sekalipun timbul peperangan melawan aku, dalam hal itupun aku tetap percaya.

16. Ibrani 13:6 Sebab itu dengan yakin kita dapat berkata: “Tuhan adalah Penolongku. Aku tidak akan takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?”

Klik Lagu Rohani Batak: Ingkon Jesus Do Donganku, Jangan Takut selamanya Tuhan selalu ada padamu. Tuhan Yesus memberkati

 

Komentar

  1. 3. 1 Yohanes 4:18 Di dalam kasih tidak ada ketakutan: kasih yang sempurna melenyapkan ketakutan; sebab ketakutan mengandung hukuman dan barangsiapa takut, ia tidak sempurna di dalam kasih.

    BalasHapus
  2. Mazmur 31:25 Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu, hai semua orang yang berharap kepada TUHAN!

    BalasHapus
  3. Amin ...
    Tuhan lebih besar dari segala yang kita takutkan.

    BalasHapus
  4. Ibrani 13:6 Sebab itu dengan yakin kita dapat berkata: “Tuhan adalah Penolongku. Aku tidak akan takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?”

    BalasHapus
  5. Saat kita takut, damai dan sukacita akan mulai menyingkir dari hidup kita. Sebaliknya, saat kita berpegang teguh pada Firman Tuhan, ketakutan mulai pergi.

    BalasHapus
  6. 13. Mazmur 31:25 Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu, hai semua orang yang berharap kepada TUHAN!

    BalasHapus
  7. https://berkattuhannehemia.blogspot.com/2022/12/jangan-takut-rumah-doa-keluarga-rdk.html

    BalasHapus
  8. Amin Puji Tuhan 😇🙏

    BalasHapus
  9. Iblislah sumber dari ketakutan kita. Saat kita takut, kita sedang “mengunyah dan menelan” tipu daya si iblis. Jangan biarkan iblis melumpuhkan iman kita. Berdirilah teguh memegang janji Tuhan.

    BalasHapus
  10. Halleluyah Amin, Puji Tuhan, Tuhan Yesus memberkati

    BalasHapus
  11. Terima kasih banyak Pak Nem
    Tuhan Yesus memberkati

    BalasHapus
  12. 2 Timotius 1:7 Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.

    BalasHapus
  13. Roma 8:15 Sebab kamu tidak menerima roh perbudakan yang membuat kamu menjadi takut lagi, tetapi kamu telah menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah. Oleh Roh itu kita berseru: “ya Abba, ya Bapa!”

    BalasHapus
  14. 1 Yohanes 4:18 Di dalam kasih tidak ada ketakutan: kasih yang sempurna melenyapkan ketakutan; sebab ketakutan mengandung hukuman dan barangsiapa takut, ia tidak sempurna di dalam kasih.

    BalasHapus
  15. Christin simangunsong
    Amin.Yesus beserta kita.

    BalasHapus
  16. Mazmur 91:1-2 Orang yang duduk dalam lindungan Yang Mahatinggi dan bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa akan berkata kepada Tuhan: “Tempat perlindunganku dan kubu pertahananku, Allahku, yang kupercayai.”

    BalasHapus
  17. Mazmur 91:10-11 Malapetaka tidak akan menimpa kamu, dan tulah tidak akan mendekat kepada kemahmu; sebab malaikat-malaikat-Nya akan diperintahkan-Nya kepadamu untuk menjaga engkau di segala jalanmu.

    BalasHapus
  18. Yesaya 54:14 Engkau akan ditegakkan di atas kebenaran. Engkau akan jauh dari pemerasan, sebab engkau tidak usah lagi takut, dan engkau akan jauh dari kekejutan, sebab ia tidak akan mendekat kepadamu.

    BalasHapus
  19. Mazmur 23:4-5 Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku. Engkau menyediakan hidangan bagiku, di hadapan lawanku; Engkau mengurapi kepalaku dengan minyak; pialaku penuh melimpah.

    BalasHapus
  20. Roma 8:29-31 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara. Dan mereka yang ditentukan-Nya dari semula, mereka itu juga dipanggil-Nya. Dan mereka yang dipanggil-Nya, mereka itu juga dibenarkan-Nya. Dan mereka yang dibenarkan-Nya, mereka itu juga dimuliakan-Nya. Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita?

    BalasHapus
  21. Mazmur 27:1-3 TUHAN adalah terangku dan keselamatanku, kepada siapakah aku harus takut? TUHAN adalah benteng hidupku, terhadap siapakah aku harus gemetar? Ketika penjahat-penjahat menyerang aku untuk memakan dagingku, yakni semua lawanku dan musuhku, mereka sendirilah yang tergelincir dan jatuh. Sekalipun tentara berkemah mengepung aku, tidak takut hatiku; sekalipun timbul peperangan melawan aku, dalam hal itupun aku tetap percaya.

    BalasHapus
  22. Amen, Mazmur 56:12 Kepada Allah aku percaya, aku tidak takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?

    BalasHapus
  23. Kirimkan aku Tuhan ,malaikat penghibur hati ,agar tenang jiwaku menjalani hidupku Amen.

    BalasHapus
  24. 2 Timotius 1:7 Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.
    (Keysha kls 7)

    BalasHapus
  25. Selalu berpegang teguh kepada firman Tuhan

    BalasHapus
  26. Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.

    BalasHapus
  27. Semakin kita membiarkan ketakutan mendominasi pikiran kita, semakin hidup kita jauh dari damai sejahtera.

    BalasHapus
  28. TUHAN adalah terangku dan keselamatanku, kepada siapakah aku harus takut? TUHAN adalah benteng hidupku, terhadap siapakah aku harus gemetar? Ketika penjahat-penjahat menyerang aku untuk memakan dagingku, yakni semua lawanku dan musuhku, mereka sendirilah yang tergelincir dan jatuh

    BalasHapus

Posting Komentar