SUKACITA | RUMAH DOA KELUARGA - RDK

SUKACITA

Filipi 4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!

Ada begitu banyak peristiwa yang kita lalui dalam keseharian kita. Ada hal-hal yang menyenangkan, dan juga ada hal-hal yang kurang menyenangkan. Namun, di atas semuanya itu, kita dapat melaluinya dengan hati yang penuh sukacita. Salah satu caranya adalah dengan cara mengucap syukur.

Ketika kita memilih baju di lemari kita, mungkin kita berpikir sudah satu tahun kita tidak memiliki uang untuk membeli baju baru. Kita dapat mengeluh karena hal itu. Namun, jika kita menyadari bahwa banyak orang yang hanya memiliki satu atau dua baju, atau bahkan tidak memiliki baju sama sekali, mungkin dapat membuat kita bersyukur dan bersukacita.

Sukacita muncul dari sebuah keputusan untuk bersyukur atas setiap hal yang baik yang telah Tuhan lakukan dan berikan kepada kita. Sebaliknya, keputusan untuk mengeluh atau bersungut-sungut akan membuat kita melewati hari-hari kita dengan perasaan yang tidak karuan

Suka atau tidak, kita semua harus menjalani kehidupan ini. Kita perlu melewati setiap masalah, tekanan, dan tantangan yang ada. Dalam setiap keputusan yang kita lakukan, kita pasti menghadapi konsekuensi. Entah itu konsekuensi yang baik, ataupun yang buruk. 

Ada dua cara menjalani kehidupan ini: dengan takut dan kuatir atau dengan sukacita. 

Cara pertama. Kita dapat memilih melewati setiap pergumulan dan tantangan hidup kita dengan hati yang penuh ketakutan dan kekuatiran. Menurut saya, cara hidup seperti itu sangatlah berat. Kita harus menanggung beban hidup yang nyata, juga menanggung beban mental dan pikiran. 

Ketakutan dan kekuatiran adalah bentuk beban hidup yang tidak nyata, bahkan dalam banyak kasus, ketika beban itu menjadi kenyataan, ternyata tidak semenakutkan yang dipikirkan. Contohnya, orang takut dan kuatir terhadap masa depannya. Orang itu takut dan kuatir terhadap sesuatu yang belum ada. Matius 6:34 mengatakan, “Sebab itu janganlah kamu kuatir akan hari besok, karena hari besok mempunyai kesusahannya sendiri. Kesusahan sehari cukuplah untuk sehari.” 

Jika hari ini kita menghadapi masalah, berhentilah menggunakan cara dan pemikiran sendiri, dan mulai ikuti cara Tuhan, supaya masalah kita selesai, sehingga hari esok kita lebih indah. 

Cara kedua. Jalani hidup dengan hati yang penuh sukacita. Orang yang bersukacita juga memiliki masalah. Bedanya, mereka tidak membebani pikiran mereka dengan hal-hal yang tidak perlu. 

Orang-orang yang melewati hari dengan sukacita, memutuskan untuk mengatakan “selesai” terhadap jalan-jalan dan cara hidup mereka yang salah, kemudian berbalik kepada jalan-jalan Tuhan, sehingga mereka dapat memiliki harapan akan masa depan yang indah. 

Kira-kira cara mana yang kita lebih sukai dalam melewati hari-hari kita? Kita pasti memilih untuk menggunakan cara yang kedua. Karena, ketika kita hidup di dalam jalan-jalan Tuhan, Dia memberikan jaminan dan harapan yang pasti. 

Filipi 3:1 Akhirnya, saudara-saudaraku, bersukacitalah dalam Tuhan. Menuliskan hal ini lagi kepadamu tidaklah berat bagiku dan memberi kepastian kepadamu. 

Jika kita mengetik kata “sukacita” pada Alkitab elektronik, akan muncul banyak alasan orang-orang bersukacita di Alkitab. Ada yang bersukacita karena upah mereka besar di Sorga. Ada yang bersukacita karena diselamatkan dan disembuhkan oleh Yesus. Ada yang bersukacita karena mendapatkan pertolongan dari saudara seiman. Ada yang bersukacita karena kebaikan dan kemurahan Tuhan. 

Mungkin hari ini kita memiliki sebuah masalah atau pergumulan yang besar, dan akibatnya, kita sedang merasa depresi, stres, atau kecewa. Kita kehilangan sukacita dan damai sejahtera kita. jangan biarkan iblis menipu kita.

Kita mungkin saja memiliki satu alasan yang dapat membuat marah, sedih, dan kecewa, tetapi ini kabar gembiranya, kita memiliki lebih banyak alasan untuk bersukacita hari ini. 

Kitab Filipi adalah kitab yang banyak dihiasi dengan kata sukacita. Ketika menuliskan ayat di atas, Paulus sedang di dalam penjara, nyawanya sedang terancam. Meski demikian, dia mengatakan, menuliskan lagi hal mengenai sukacita tidaklah berat baginya. Paulus tahu dirinya sedang diperhadapkan pada sebuah masalah besar, tetapi dia pun menyadari ada begitu banyak hal lain yang dapat membuat dirinya tetap bersukacita. Luar biasa! 

Iblis selalu ingin membuat kita fokus kepada satu masalah yang sedang kita hadapi. Masih ingat kisah di Eden? Iblis berhasil membuat Adam dan Hawa mempermasalahkan satu pohon yang Tuhan larang, sementara ada jutaan pohon lain yang dapat dinikmati buahnya.

Jangan biarkan hati dan pikiran kita tertuju kepada masalah. Pandanglah janji Tuhan, ingatlah segala kebaikan dan kemurahan-Nya, dan renungkanlah kasih-Nya yang besar untuk kita. Ingat, kita memiliki banyak alasan untuk bersukacita hari ini. Jangan biarkan satu masalah merampas sukacita di hati kita. 

Mazmur 147:1 Haleluya! Sungguh, bermazmur bagi Allah kita itu baik, bahkan indah, dan layaklah memuji-muji itu. 

Adalah kebiasaan orang Israel membaca kitab Mazmur dengan sedikit bersenandung, bahkan beberapa orang melakukannya sambil bernyanyi dan menari. Ada kuasa yang sangat dahsyat dari memuji dan menyembah Tuhan. 

Memuji Tuhan membuat hati kita tenang dan bersukacita. Sampai hari ini saya masih melakukannya secara teratur. Seringkali ketika masalah besar menghimpit dan saya mengalami kebuntuan, saya mulai mengambil gitar saya dan bernyanyi. Beberapa kali saya bermain gitar, bernyanyi, sambil menari-nari di kamar saya. Rasanya sangat menyegarkan. 

Memuji dan menyembah Tuhan membuat kita tidak fokus kepada masalah, melainkan kepada Sang Sumber Jawaban. Saat mulut kita bernyanyi, tubuh kita menari, seketika iman kita bangkit, dan mulai mengingat kembali janji Tuhan. Kita akan mulai menyadari bahwa Tuhan yang kita sembah jauh lebih besar dari pada masalah kita. 

Mari kita meluangkan waktu untuk memuji dan menyembah Tuhan hari ini. Tanggalkan masalah kita, dan bersukacitalah.Tuhan ingin kita hidup seturut dengan kebenaran-Nya. Hanya dengan cara demikian kita dapat menikmati kehidupan di Bumi seperti di Sorga seperti yang Yesus janjikan. 

Tuhan ingin kita menikmati semua yang baik yang telah Dia sediakan. Dan, suatu hari kelak ketika kita menutup mata, Tuhan ingin kita menutup mata dengan hati yang penuh damai dan sukacita, bukan penyesalan.

Lagu Rohani: Kami Terima  

Komentar


  1. Ketakutan dan kekuatiran adalah bentuk beban hidup yang tidak nyata, bahkan dalam banyak kasus, ketika beban itu menjadi kenyataan, ternyata tidak semenakutkan yang dipikirkan. Contohnya, orang takut dan kuatir terhadap masa depannya. Orang itu takut dan kuatir terhadap sesuatu yang belum ada

    BalasHapus
  2. Filipi 3:1 Akhirnya, saudara-saudaraku, bersukacitalah dalam Tuhan. Menuliskan hal ini lagi kepadamu tidaklah berat bagiku dan memberi kepastian kepadamu. 

    (Debora Natalia)

    BalasHapus
  3. Filipi 4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!

    BalasHapus
  4. Tuhan ingin kita menikmati semua yang baik yang telah Dia sediakan. Dan, suatu hari kelak ketika kita menutup mata, Tuhan ingin kita menutup mata dengan hati yang penuh damai dan sukacita, bukan penyesalan.

    BalasHapus
  5. Bersukacitalah senantiasa didalam Tuhan🙏

    BalasHapus
  6. Kita bersukacita karena kebaikan dan kemurahan Tuhan.

    BalasHapus
  7. Suka cita muncul dari sebuah keputusan untuk bersyukur atas setiap hal yang baik yang telah Tuhan lakukan dan berikan kepada kita.
    (Juan marsel)

    BalasHapus
  8. Yess... Orang yang bersukacita selalu memberikan dampak yang luar biasa tapi orang yang ragu dan tidak memiliki sukacita dalam hidupnya selalu merasa sendiri dan tidak memberikan dampak

    BalasHapus
  9. Filipi 3:1 Akhirnya, saudara-saudaraku, bersukacitalah dalam Tuhan. Menuliskan hal ini lagi kepadamu tidaklah berat bagiku dan memberi kepastian kepadamu.

    BalasHapus
  10. Jangan biarkan satu masalah merampas sukacita di hati kita.

    BalasHapus

  11. Haleluya! Sungguh, bermazmur bagi Allah kita itu baik, bahkan indah, dan layaklah memuji-muji

    BalasHapus
  12. Sukacita muncul dari sebuah keputusan untuk bersyukur atas setiap hal yang baik yang telah Tuhan lakukan dan berikan kepada kita.

    BalasHapus
  13. Ada begitu banyak peristiwa yang kita lalui dalam keseharian kita. Ada hal-hal yang menyenangkan, dan juga ada hal-hal yang kurang menyenangkan

    BalasHapus
  14. Terima kasih buat berkat Tuhan yang kami terima

    BalasHapus
  15. Filipi 4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah(Tiosari)

    BalasHapus
  16. Amin
    Suka cita kita temukan disaat kita percaya pada Tuhan.

    BalasHapus
  17. suatu hari kelak ketika kita menutup mata, Tuhan ingin kita menutup mata dengan hati yang penuh damai dan sukacita, bukan penyesalan.

    BalasHapus
  18. Di dalam Tuhan kita pasti akan mampu untuk bersukacita,, oleh sebab itu mari kita tetap memandang Yesus sehingga sukacita itu tetap ada bersama kita

    BalasHapus

  19. Jika hari ini kita menghadapi masalah, berhentilah menggunakan cara dan pemikiran sendiri, dan mulai ikuti cara Tuhan, supaya masalah kita selesai, sehingga hari esok kita lebih indah.

    BalasHapus
  20. Filipi 4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah

    BalasHapus


  21. SUKACITA | RUMAH DOA KELUARGA - RDK
    pada tanggal Minggu, Maret 20, 2022



    SUKACITA

    Filipi 4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!

    Ada begitu banyak peristiwa yang kita lalui dalam keseharian kita. Ada hal-hal yang menyenangkan, dan juga ada hal-hal yang kurang menyenangkan. Namun, di atas semuanya itu, kita dapat melaluinya dengan hati yang penuh sukacita. Salah satu caranya adalah dengan cara mengucap syukur.

    BalasHapus

  22. Ada begitu banyak peristiwa yang kita lalui dalam keseharian kita. Ada hal-hal yang menyenangkan, dan juga ada hal-hal yang kurang menyenangkan. Namun, di atas semuanya itu, kita dapat melaluinya dengan hati yang penuh sukacita. Salah satu caranya adalah dengan cara mengucap syukur.

    BalasHapus
  23. Jalani hidup dengan hati yang penuh sukacita.

    BalasHapus
  24. Filipi 4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!(asri)

    BalasHapus
  25. Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!

    BalasHapus
  26. Jalani hidup dengan hati yang penuh sukacita
    (Jainal jeremia sihombing)

    BalasHapus
  27. Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!
    Yolanda XI

    BalasHapus
  28. Tuhan ingin kita menikmati semua yang baik yang telah Dia sediakan.
    (Elisa Stefani Sihombing XI IPS 1)

    BalasHapus
  29. Jika hari ini kita menghadapi masalah berhentilah untuk mengeluh, serahkanlah segala kehidupan kita kepada Tuhan.
    (Nurhaida)

    BalasHapus
  30. Jalani hidup dengan hati yang penuh sukacita. Orang yang bersukacita juga memiliki masalah. Bedanya, mereka tidak membebani pikiran mereka dengan hal-hal yang tidak perlu
    ( Rona Napitupulu)

    BalasHapus


  31. Tinggalkan masalah kita, dan bersukacitalah.Tuhan ingin kita hidup seturut dengan kebenaran-Nya.

    BalasHapus
  32. Tuhan ingin kita menikmati semua yang baik yang telah Dia sediakan. Dan, suatu hari kelak ketika kita menutup mata, Tuhan ingin kita menutup mata dengan hati yang penuh damai dan sukacita, bukan penyesalan.

    Jonathan Sitorus, XI-MIPA-6

    BalasHapus
  33. Ada begitu banyak peristiwa yang kita lalui dalam keseharian kita. Ada hal-hal yang menyenangkan, dan juga ada hal-hal yang kurang menyenangkan. Namun, di atas semuanya itu, kita dapat melaluinya dengan hati yang penuh sukacita.(johana sitorus 9h)

    BalasHapus
  34. Sukacita muncul dari sebuah keputusan untuk bersyukur atas setiap hal yang baik yang telah Tuhan lakukan dan berikan kepada kita

    BalasHapus
  35. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  36. Jika hari ini kita menghadapi masalah, berhentilah menggunakan cara dan pemikiran sendiri, dan mulai ikuti cara Tuhan, supaya masalah kita selesai, sehingga hari esok kita lebih indah.
    [Merci]

    BalasHapus

Posting Komentar